MUSRENBANG TINGKAT KELURAHAN LUBUK BAJA KOTA(Selasa, 26/01/2021) Acara Musrenbang tingkat Kelurahan Lubuk Baja Kota usulan Tahun 2022 dipimpin langsung oleh Wali Kota Batam Bapak H. Muhammad Rudi, SE., M.M., didampingi Wakil Walikota Batam Bapak H. Amsakar Achmad, S.Sos., M.Si., Ketua Tim Penggerak PKK Kota Batam Ibu Hj. Marlin Agustina Rudi, Anggota DPRD Kota Batam dapil Kecamatan Lubuk Baja Bapak Rohaizat, ST., MM., diikuti Camat Lubuk Baja Ibu Novi Harmadyastuti, S.Sos., sebagai pengarah selama berlangsungnya Musrenbang Kelurahan Lubuk Baja Kota ini. Adapula Lurah Lubuk Baja Kota hadir memberikan Laporan, didampingi Lurah se-Kecamatan Lubuk Baja. Dihadiri juga oleh Bapelitbang, Kepala OPD se-Kota Batam, UPIKA Lubuk Baja, dan PKK Kelurahan Lubuk Baja Kota.Adapun 8 usulan kegiatan, pembangunan jalan (semenisasi) yang telah dimusyawarahkan sebelumnya di Pra Musrenbang Kelurahan Lubuk Baja Kota kembali dibahas dalam acara Musren ini.”Ada 4 Potensi Pembiayaan Pembangunan Kota Batam sekarang Bapak Ibu, kita hrus lebih banyak bersyukur sekarang” tutur Bapak Wakil Walikota dalam sambutannya.Seperti halnya yang beliau katakan, ada 4 jalur atau potensi untuk pembiayaan pembangunan Kota Batam, yaitu dari APBD Kota, APBD Provinsi, Sumber Pembiayaan dari BP Batam, bahkan yang terakhir adanya Potensi bagi Kota Batam untuk mengejar APBN.Bapak Wakil Walikota mengatakan untuk bersama-sama bersatu bersama, karena inilah momentum yang perlu kita syukuri untuk membangun masa depan Batam yang madani.
You may also like
“MENYAPA MILENIAL SE-PROVINSI KEPULAUAN RIAU” (Selasa, 08/11/2022) Disambut Meriah yel-yel selamat datang oleh Siswa-siswi SMK Ibnu Sina, Wakil Gubernur Provinsi Kepulauan Riau […]
Festival Lomba Balita Sehat Tingkat Kelurahan Tanjung Uma “πππ£ππ§ππ¨π πππππ© πππ¨π πΏππ₯ππ£ π½ππ£ππ¨π” (Sabtu, 03/09/2022) Camat Lubuk Baja Ibu Titin Yuniarti, S.STP., […]
PENINJAUAN VAKSINASI TENANT & KARYAWAN DC MALL(Rabu, 02/06/2021) Peninjauan Vaksinasi Tenant dan Karyawan Mall di DC Mall oleh Wakil Gubernur Kepulauan Riau […]
(Sabtu, 05/02/2022) Musyawarah Perencanaan Pembangunan (MUSRENBANG) tingkat Kelurahan Tanjung Uma Kecamatan Lubuk Baja di Pantai Cafe dibuka dan dipimpin langsung oleh Walikota […]